Situbondo Raih Penghargaan Bergengsi, Kali ini dari Kemendes PDTT
30 Dec
Situbondo Raih Penghargaan Bergengsi, Kali ini dari Kemendes PDTT

SITUBONDO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo kembali meraih penghargaan bergengsi. Kali ini dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) RI, Rabu (29/12/2021). Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Desa PDTT RI, Abdul Halim Iskandar kepada Bupati Situbondo, Karna Suswandi di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengatakan, penghargaan itu diberikan lantaran Pemkab Situbondo berkomitmen dalam mendorong percepatan pembangunan desa. "Alhamdulillah ini merupakan penghargaan pertama dari Kemendes PDTT," ucapnya.

Pria asal Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa ini menegaskan di Kabupaten Situbondo sudah tidak ada lagi desa yang berstatus tertinggal. Seluruh desa di Situbondo, sudah berstatus berkembang, maju, dan mandiri.

"Ini berarti kesejahteraan masyarakat sudah tumbuh dan berkembang dengan baik. Saya berterima kasih kepada para kepala desa serta perangkatnya atas komitmen dan kerja kerasnya," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Situbondo, Lutfi Joko Prihatin menyampaikan, total ada 132 desa di Kota Santri Pancasila. Dimana 87 berstatus berkembang, 39 berstatus maju serta 6 desa bertatus mandiri. "Jadi sudah tidak ada lagi desa yang berstatus tertinggal," ujarnya.

Mantan Eks Aktivis PMII ini mengungkapkan ada beberapa tahapan dari desa maju menjadi desa mandiri, salah satunya diukur melalui indeks desa membangun (IDM). Dengan tiga pilar utama, yaitu indeks sosial, indeks ekonomi, dan indeks lingkungan.

"IDM itu harus terukur. Kita perbaiki apa kekurangannya. Dan jangan lupa koordinasikan dengan instansi lain, untuk bisa menambah skor," tutupnya. (Humas & Protokol).


Dibaca : 94X