Launching Program Magang Mahasiswa MBKM, Bupati Situbondo : Bantu Pemdes Memproses Pencairan DD/ADD
09 Mar
Launching Program Magang Mahasiswa MBKM, Bupati Situbondo : Bantu Pemdes Memproses Pencairan DD/ADD

SITUBONDO - Bupati Situbondo, Karna Suswandi melaunching Program Magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Jember, Rabu (9/3/2022). Kegiatan tersebut berlangsung di Pendapa Graha Amukti Praja.

Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Bung Karna ini berharap, para mahasiswa bisa membantu Pemerintah Desa (Pemdes) dalam memproses administrasi pencairan DD dan ADD. “Karena sekarang sudah menggunakan aplikasi dan itu masih banyak perangkat Desa yang kurang memahami itu,” ucapnya.

Bupati 54 tahun ini mengatakan, para mahasiswa juga harus bisa membantu Pemdes dalam menggali potensi yang ada di setiap Desa yang menjadi lokasi magang MBKM. Sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan warga.

“Kehadiran adik-adik ini sangat membantu kami dalam menemukan potensi yang ada di Desa-desa. Semoga adik-adik betah di Situbondo,” tambahnya.

Sementara itu, Rektor Universitas Jember, Iwan Taruna melalui Dekan FEB, Prof Isti Fada mengungkapkan, total ada 25 Mahasiswa FEB yang mengikuti program magang MBKM tersebut. “Nantinya adik-adik ini akan ditempatkan di 9 Desa yang ada di Situbondo,” ujarnya.

Isti menyampaikan, program magang MBKB akan berlangsung selama 6 bulan atau 1 semester. “Ini adalah program baru dari Kemeterian. Dimana mahasiswa hanya diwajibkan menempu perkuliahan wajib selama 5 semester saja. Selebihnya mereka diberi kebebasan, salah satunya seperti ini (program magang MBKM -red),” pungkasnya. (Prokopim).


Dibaca : 203X