Puluhan Kades Diminta Percepat Pengesahan APBDes
04 Mar
Puluhan Kades Diminta Percepat Pengesahan APBDes

Bupati Situbondo, Karna Suswandi memberi motivasi kepada 78 kepala desa (Kades) di Kabupaten Situbondo. Mereka diminta mempercepat pengesahan Anggaran Pendapat dan Belanja Desa (APBDes) tahun anggaran 2021 di Aula Graha Wiyata Praja Pemkab Situbondo, Kamis, (4/3/2021).

"Hari ini saya memotivasi kepala desa supaya menyelesaikan kewajibannya," ujarnya kepada wartawan.

Karna Suswandi mengatakan, pengesahan APBDes sangatlah penting guna mempercepat penyaluran bantuan langsung tunai desa (BLT Desa) untuk mengurangi dampak ekonomi akibat adanya pandemi Covid-19 dan pembangunan yang ada di desa.

"Agar segera bisa digunakan untuk penanganan Covid-19 dan berbagai pelaksanaan pembangunan," tambahnya.

Lebih lanjut, kaya pria yang akrab disapa Bung Karna ini, apabila APBDes tidak segera disahkan, maka pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Situbondo dipastikan semakin menurun di tengah pandemi Covid-19 yang masih belum selesai.

"Kalau tidak diselesaikan maka tidak akan mampu memberikan peningkatan ekonomi. Jelas itu berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat kita," tegasnya.

Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), Lutfi Joko Prihatin mengungkapkan, pengesahan APBDes sangatlah penting. Sebab dapat mendukung penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro.

"Tahap pertama itu 40 persen. Dipotong 8 persen untuk kebutuhan PPKM. Sehingga mau tidak mau, dalam waktu satu minggu harus sudah bisa diselesaikan," ucapnya.

Mantan Aktivis PMII ini berharap, kedepan APBDes bisa disahkan tepat waktu. Mengingat program kerja pemerintah desa harus bersinergi dengan pemerintah daerah hingga pemerintah pusat.

"Apalagi bapak bupati ingin tugas-tugas pemerintahan menjadi satu kesatuan," pungkasnya.(Humas)


Dibaca : 285X