Penyebaran Covid-19 Terusan Meningkat, Satgas Gelar Rakor Evaluasi Penanganan Covid-19
24 Jun
Penyebaran Covid-19 Terusan Meningkat, Satgas Gelar Rakor Evaluasi Penanganan Covid-19

SITUBONDO - Penyebaran Corona virus Disease 2019 (Covid-19) di Kota Santri terus mengalami peningkatan. Untuk menyikapi hal tersebut, Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Situbondo menggelar rapat koordinasi (Rakor) Evaluasi Penanganan Covid-19, Kamis (24/6/2021). Kegiatan tersebut berlangsung di Pendopo Graha Amukti Praja. 

Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengatakan, Satgas Covid-19 mulai dari tingkat kabupaten hingga desa agar meningkatkan 3T (trecing, testing dan treatment). Sehingga, penanganan Covid-19 di Kabupaten Situbondo berjalan dengan baik.

"Saya ingin para pemimpin itu bisa memanajemen tugas, pokok dan fungsinya (Tupoksi). Yang terpenting jangan pernah mengeluh. Kalau bicara kekurangan tenaga kerja Saya kira semua dinas dan rumah sakit seperti itu," ucap bupati dengan nada tinggi.

Selain itu, Mantan Kadis PUPR Kabupaten Bondowoso ini menginstruksikan, kepada Kepala Puskesmas se-Situbondo untuk menyediakan ruang isolasi pasien Covid-19. "Saya sampaikan paling tidak ada 1 hingga 3 bed occupancy rete (BOR). Sehingga, kita bisa memastikan bagaimana makanannya, vitamin, obat dan yang terpenting bisa di pantau oleh tenaga kesehatan," ujarnya.

Sementara itu, Dandim 0823 Situbondo, Letkol Inf Neggy Kuntagina meminta, Satgas Covid-19 untuk meningkatkan vaksinasi Covid-19. "Dengan begitu imun tubuh masyarakat kita menjadi kuat. Sehingga, bisa menangkal segala virus, termasuk Covid-19," tegasnya.

Neggy Kuntagina mengungkapkan, pihaknya juga akan menegakkan sanksi bagi masyarakat yang melanggar protokol kesehatan. "Bagi yang kedapatan tidak memakai masker, bisa kita kenakan hukuman bersih-bersih jalan, menyayikan lagu Indonesia Raya dan sebagainya," pungkasnya. (Humas).


Dibaca : 144X