Bung Karna Sidak Pengaspalan Jalan di Pelosok Desa
20 Sep
Bung Karna Sidak Pengaspalan Jalan di Pelosok Desa

SITUBONDO - Bupati Situbondo, Karna Suswandi melakukan inspeksi mendadak (Sidak) pengaspalan Jalan yang menuju Dusun Betellok, Desa Curahtatal, Kecamatan Arjasa, Rabu (20/9/2023). Tujuan untuk memastikan kualitas proyek tersebut 

 

Jalan yang sebelumnya makadam penuh batu dan tanah berdebu, akhirnya telah diaspal. Proses pengaspalan berlangsung sejak sepekan terakhir. 

 

Bupati yang akrab disapa Bung Karna ini menyampaikan, dirinya tak mau pengaspalan dilakukan asal-asalan. Karena itulah, ia ingin melihat langsung proses pengaspalan tersebut. 

 

Bahkan, Bupati Situbondo melihat kualitas aspal yang digunakan, serta pengerjaannya secara langsung dengan menaiki motor trail. 

 

Bung Karna menyampaikan, dirinya komitmen untuk terus memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat. Karena, menurutnya bagaimana pun juga ekonomi masyarakat akan tumbuh dengan baik. Jika didukung dengan infrastruktur yang baik. 

 

"Yang penting saya tak punya hutang janji. Saya tak pernah tak memenuhi janji," ungkap Bupati Karna. 

 

Ia pun mengaku bahwa dirinya rajin naik turun gunung untuk memantau kualitas jalan. Agar masyarakat bisa menikmati pembangunan.

 

"Ini walaupun lelah, banyak kegiatan. Saya paksakan untuk hadir kesini. Sebagai bentuk bahwa saya benar-benar memikirkan masyarakat," urainya. 

 

Disebutnya, Pemerintah Daerah mengucurkan anggaran sekitar Rp 1 miliar untuk pengaspalan ini. Rencananya, di Dusun Mindi, Desa Curhatatal, Kecamatan Arjasa juga akan digelontorkan sekitar Rp300 juta untuk pengaspalan jalan. "Insya Allah ini akan diteruskan, kalau bisa nanti akan ke Pedati bisa melintas disini," pungkasnya.

 

Informasi dihimpun, panjang jalan yang diaspal mencapai sekitar 2 kilometer lebih. Rencananya, masih akan dilanjutkan pengaspalan ke kawasan Dusun Kajeb dengan panjang sekitar 3 kilometer. 

 

Wiwin, warga Dusun Betellok, menyambut bahagia pengaspalan jalan yang dilakukan. Karena ini semakin mempermudah akses aktivitas masyarakat. Lebih-lebih sebelum itu kalau sudah musim hujan, jalanan sulit dilalui. Karena licin dan penuh batu. 

 

"Kalau musim hujan dulu licin, kalau sudah musim hujan ya kalau tidak terpaksa ya tidak turun," ucapanya. 

 

Dalam kesempatan itu, Bupati Karna Suswandi juga membagikan sembako yang di dalamnya terdapat beras. Sebagai salah satu upaya untuk meringankan beban masyarakat di tengah-tengah naiknya harga beras yang telah jadi. Sembako dibagikan pada puluhan warga di dua dusun. Yakni, Dusun Batellok dan Dusun Kajeb.

 

(Prokopim Situbondo)


Dibaca : 349X