Safari Ramadan, Bung Karna Ajak Masyarakat Ikut Vaksinasi Covid-19
17 Apr
Safari Ramadan, Bung Karna Ajak Masyarakat Ikut Vaksinasi Covid-19

SITUBONDO - Bupati Situbondo, Karna Suswandi melanjutkan hari ketiga safari ramadan dengan mengunjungi desa-desa yang ada di Kecamatan Kapongan dan Panji. Yakni, Desa Kandang, Paleyan, Curahcottok, Juglangan, Kapongan, Landangan, Wonokoyo dan Seletreng. 

Dalam sambutannya pria asal Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa ini meminta masyarakat untuk mensukseskan program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Situbondo. Hal tersebut perlu dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran virus mematikan itu.

"Saya sehari setelah dilantik langsung suntik vaksin. Tidak ada rasa sakit atau efek samping yang saya rasakan. Nanti kalau sudah tiba jadwalnya saya minta tidak usah takut," ucapnya, Sabtu (17/4/2021).

Mantan Kadis PUPR Bondowoso ini mengatakan, vaksin Covid-19 aman digunakan. Sehingga, masyarakat tidak perlu takut. "Tidak ada pemerintah yang akan mencelakakan rakyatnya," tambahnya.

Lebih lanjut, yang akrab disapa Bung Karna ini berpesan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. "Tetap pakai masker saat keluar rumah, mencuci tangan dan menjaga jarak satu sama lain," paparnya.

Untuk diketahui, data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Situbondo hingga 15 April 2021 vaksinasi Covid-19 dosis 1 telah menyasar 3432 tenaga kesehatan, 12. 087 pelayan publik dan 512 lansia. Total keseluruhan 16.031 orang.

Kemudian untuk dosis 2 telah menerima 3206 tenaga kesehatan, 7687 pelayan publik dan 50 lansia. Total keseluruhan 10.843 orang. (Humas).


Dibaca : 104X