Hari Santri Nasional, Bung Karna : Santri Harus Berperan Aktif dalam Pembangunan Situbondo
22 Oct
Hari Santri Nasional, Bung Karna : Santri Harus Berperan Aktif dalam Pembangunan Situbondo

SITUBONDO - Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengikuti video conference (Vicon) upacara bendera peringatan hari santri nasional dengan Kementerian Agama RI, Jumat (22/10/2021). Kegiatan tersebut berlangsung di Pendopo Graha Amukti Praja.

Hadir dalam acara itu, Ketua TP-PKK Situbondo, Hj Juma'ati Karna Suswandi, Wabup, Nyai Hj Khoirani, Ketua Tanfidziyah PCNU Situbondo, KH Muhyiddin Khatib, Sekdakab, Syaifullah beserta sang istri, Hj Uswatun Hasanah serta Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Situbondo.

Pria yang akrab disapa Bung Karna ini mengatakan, para santri harus terus berperan aktif dalam memajukan Kabupaten Situbondo. "Situbondo kita ini dijuluki Kota Santri Pancasila. Maka dari itu, mari bersinergi dengan pemerintah daerah untuk mewujudkan Situbondo Berjaya (berakhlak, sejahtera, adil dan berdaya)," ujar bupati seusai mengikuti acara tersebut.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Kota Santri Pancasila ini mengungkapkan, Pemkab Situbondo berkomitmen memberi perhatian penuh kepada pendidikan Islam di Kota Santri Pancasila. "Guru ngaji yang biasanya Rp 1.100.000 per tahun sekarang sudah Rp 1.500.000 per tahun. Selain itu intensif guru madrasah diniyah (Madin) juga kita tanggung 6 bulannya," pungkasnya.

Ditempat yang sama, Ketua Tanfidziyah PCNU Situbondo, KH Muhyiddin Khatib menjelaskan, para santri di Situbondo selalu siap dalam mendukung pembangunan pemerintah dan menjaga ideologi negara. "Sudah banyak santri yang jadi tentara, polisi, teknokrat. Serahkan posisi-posisi strategis di negeri ini kepada para santri. Saya pastikan Indonesia aman," paparnya. (Humas).


Dibaca : 386X