Buka Muskercab I PCNU Situbondo, Bung Karna : Kelembagaan NU Harus Diperkuat
26 Aug
Buka Muskercab I PCNU Situbondo, Bung Karna : Kelembagaan NU Harus Diperkuat

SITUBONDO - Bupati Situbondo, Karna Suswandi, membuka langsung acara Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) I PCNU Situbondo, Jumat (26/8/2022). Acara tersebut berlangsung di Penpes Misbahul Ulum, Kelurahan Patokan.

 

Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Bung Karna ini mengapresiasi tema yang dipakai dalam kegiatan itu. Yakni Penguatan Kelembagaan Organisasi dalam Rangka Meningkatkan Pelayanan Umat Menuju Satu Abad Nahdatul Ulama.

 

"Tema ini bagi saya sangat bagus, karena bagaimanapun juga kelembagaan perlu terus kita kuatkan. Bukan hanya pada tataran pengurus cabang, pengurus MWCNU nya, pengurus anak cabang nya. Sebab di era digitalisasi saat ini dengan adanya berbagai informasi yang masuk ini memerlukan penguatan kelembagaan," ucapnya.

 

Lebih lanjut, Bung Karna mengatakan, penguatan kelembagaan PCNU Situbondo dengan berbasis digitalisasi juga memiliki manfaat dalam menyebarkan siar ahlussunah wal jamah (Aswaja) hingga ke pelosok desa di Kota Santri Pancasila. "Ini tentu perlu kerja keras kita bersama. Sehingga saya ingin ke depan penguatan kelembagaan ini betul-betul maksimal, di dalam rangka mewujudkan NU Situbondo yang maksimal memberikan pelayanan kepada masyarakat," tukasnya.

 

Lebih jauh, Bupati 55 tahun ini optimis kegiatan-kegiatan keagamaan yang di gelar PCNU bisa terus bersinergi dengan Pemkab Situbondo. "Sehingga paham Aswaja semakin bergema di Kabupaten Situbondo," pungkasnya.

 

Untuk diketahui, Muskercab I PCNU Situbondo yang digelar di Ponpes Misbahul Ulum, Kelurahan Patokan, berlangsung selama dua hari. Yakni Jumat-Sabtu, 26-27 Agustus 2022.

 

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Situbondo, Karna Suswandi; Ketua TP-PKK Situbondo, Hj Juma'ati Karna Suswandi; Wabup, Nyai Hj Khoirani; Ketua Tanfidziyah PWNU Jatim, KH Marzuki Mustamar; Ketua Tanfidziyah PCNU Situbondo, KH Muhyiddin Khatib; Rais Syuriyah PCNU Situbondo, KH Zainul Mu’in Husni; Jajaran Forkopimda; dan Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Situbondo. (Prokopim)


Dibaca : 337X